Menu

Dark Mode
Ide Keren dan Kreatif, Bantuan Makan Sahur di Depok 20 Alasan Warga Nyaman Tinggal di Kota Depok Santika Hotel Depok Kenalkan Menu Malaysia Kota Depok Masuk Zona Rawan Narkoba Duh! Ada 3700 Perceraian Di Depok Selama 2016, Media Sosial Menjadi Penyebab Utama

Metro Depok

PKL Depan Stasiun Citayam Ditertibkan

badge-check

DepokNews–Satuan Polisi Pamong Praja Kota Depok pada Rabu (14/11/2018) menertibkan sekitar 15 Lapak pedagang kaki lima (PKL) di Jalan Raya Citayam, tepatnya di depan dan di sekitaran Stasiun Kereta Api (KA) Citayam Kelurahan Bojongpondok Terong, Kecamatan Cipayung.

Plt Kepala Satpol PP Depok Yayan Arianto mengatakan penertiban dilakukan karena seluruh lapak PKL berada di pedestrian jalan sampai ke bahu jalan menganggu ketertiban umum serta ganggu kelancaran arus lalu-lintas

“Karenanya keberadaan para PKL dianggap salah satu penyebab dan pemicu kemacetan parah yang kerap terjadi di JalanCitayam atau di depan Stasiun KA Citayam makanya kita tertibkan”katanya.

Yayan Arianto menyebutkan sebelum ditertibkan pihaknya sudah melayangkan beberapa kali surat peringatan hingga surat perintah bongkar ke para PKL yang berjualan hingga menutup sebagian badan jalan di sana.

Dikarenakan tidak diindahkan, pihaknya akhirnya melakukan penertiban para PKL tersebut.

“Dari ke 15 PKL yang kami tertibkan beberapa akhirnya membongkar sendiri lapak mereka. Beberapa lainnya kami bantu untuk membongkarnya,” katanya.

Keberadaan lapak PKL yang seluruhnya menggunakan tenda dan terpal dengan meja dan bangku kayu di sana merupakan pemicu utama kemacetan di depan Stasiun KA Citayam.

Karenanya keberadaan para PKL dianggap melanggar Perda Kota Depok Nomor 16 Tahun 2012, tentang Pembinaan dan Pengawasan Ketertiban Umum.

Diharapkan paska penertiban ini tidak adanya lapak PKL di sana, maka kemacetan di depan Stasiun KA Citayam bisa dikurangi.

“Dari laporan warga serta hasil pantauan kami, keberadaan PKL yang membuka lapak dengan tenda di depan Stasiun KA Citayam inilah, yang menjadi salah satu pemicu utama kemacetan. Karenanya kami bongkar untuk mengurangi kemacetam di Jalan Citayam yang biasa terjadi, terutama pagi dan sore,” katanya.

Facebook Comments Box

Read More

Ide Keren dan Kreatif, Bantuan Makan Sahur di Depok

28 March 2025 - 13:36 WIB

Plh Wali Kota Gaungkan Aksi Bersih-bersih Situ Cegah Perubahan Iklim

24 February 2025 - 11:29 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosiasasi Perda Perlindungan Perempuan di Kecamatan Cilodong

8 February 2025 - 01:22 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosialisasi Perda Nomor 5 Tahun 2023 di Cimanggis

26 January 2025 - 00:13 WIB

Jadi Penceramah Majelis Taklim di Sukmajaya, Iin Nur Fatinah Sampaikan Hikmah Isro’ Mi’raj

26 January 2025 - 00:09 WIB

Trending on Metro Depok