Berhadiah Jutaan Rupiah, Diskominfo Gelar Lomba Video Kreatif Bagi Warga Depok

DepokNews – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Depok menyelenggarakan lomba video kreatif bagi masyarakat. Lomba ini diadakan untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Tingkat Kota DepokĀ 

Kepala Diskominfo Kota Depok, Manto mengatakan bagi masyarakat yang ingin berpartisipasi pada lomba tersebut dapat mendaftar secara online melalui tautan https://bit.ly/LombaKontenDepok. Atau dapat memindai Quick Response (QR) code yang tertera pada pamflet.

“Pendaftaran dan pengumpulan karya video dilakukan mulai 10 sampai 22 Agustus 2023. Pemenang akan diumumkan pada 26 Agustus mendatang,” ujarnya, Selasa (15/08/23).

Adapun persyaratan dan ketentuan yang harus diikuti meliputi, peserta merupakan warga Kota Depok berusia minimal 17 tahun dengan melampirkan KTP, peserta bisa mendaftar sebagai individu maupun kelompok dengan maksimal empat orang. Peserta bukan pegawai Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, peserta wajib mengikuti seluruh mekanisme dan peraturan lomba yang ditetapkan dan peserta wajib mengikuti akun sosial media Pemkot Depok dan Diskominfo Kota Depok.

Kemudian, video bertema wujudkan bangsa berbudaya untuk Indonesia maju berdurasi dua sampai tiga menit, video harus karya original dan belum mengikuti kompetisi apapun, karya tidak mengandung unsur SARA, wajib berbahasa Indonesia, jika memakai bahasa daerah atau asing wajib menyertakan terjemahannya. Video harus direkam di Kota Depok, peserta wajib memposting karyanya di media sosial instagram pribadinya.

“File video yang dikumpulkan memiliki resolusi minimal 1080 P, format video menggunakan format mp4. Aspect ratio yang digunakan berukuran 9:16 atau vertikal,” tambahnya.

“Bagi tiga peserta dengan video terbaik akan mendapatkan hadiah jutaan rupiah. Juara pertama mendapatkan Rp 2,5 juta, juara kedua Rp 2 juta dan juara ketiga Rp 1,5 juta,” tutupnya.

Sumber : depok.go.id