Damkar Salurkan Bantuan Kepada 45 KK Terdampak Puting Beliung di Mampang

DepokNews – Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelematan Kota Depok menyalurkan bantuan kepada 45 Kepala Keluarga (KK) yang menjadi korban terdampak bencana angin puting beliung di Kelurahan Mampang, Kecamatan Pancoran Mas. Bantuan yang diberikan berupa paket kebersihan keluarga, terpal, dan paket perlengkapan bayi.

“Bantuan ini sebagai tindak lanjut arahan Pak Wali Kota dan bentuk perhatian Pemkot Depok kepada korban terdampak,” kata Kepala Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Depok, Gandara Budiana, usai menyalurkan bantuan tersebut, kemarin (16/05/22).

Gandara menjelaskan, berdasarkan laporan yang masuk ke pihaknya, wilayah terdampak bencana angin puting beliung tidak hanya di Kecamatan Pancoran Mas. Namun juga di Kecamatan Bojongsari dan Cipayung.

“Bantuan juga akan kami salurkan ke wilayah sana berkoordinasi dengan Dinas Sosial, Palang Merah Indonesia dan lainnya,” jelasnya.

Gandara menyebut, pihaknya akan berkomunikasi dan berkoordinasi dengan perangkat daerah terkait untuk memangkas pohon yang rawan tumbang. 

“Masyarakat juga harus lebih waspada dengan memeriksa bangunan rumahnya yang rawan rusak,” ucapnya.

Sementara itu, Ahmad Yani, salah satu warga terdampak puting beliung di RT 02/RW 02, Kelurahan Mampang merasa senang atas bantuan yang diberikan oleh Pemkot Depok. Bantuan ini dinilai sangat bermanfaat, terutama terpal untuk digunakan menutupi atap rumahnya yang hilang tersapu angin puting beliung.

“Saat kejadian saya tidak ada di rumah sedang di luar kota, kaget dihubungi saudara kalau rumah terkena angin puting beliung. Mudah-mudahan Pemkot Depok dapat membantu kami merenovasi rumah,” harapnya.

Sumber : depok.go.id