Anak Yang Ditemukan di Polsek Panmas Bertemu Orang Tuanya

DepokNews–Latif anak laki-laki yang sebelumnya ditemukan di Bojonggede akhirnya pada Kamis (22/11) bertemu dengan orang tuanya.

Kapolsek Pancoran Mas, Kompol Roni Agus Wowor mengatakan setelah berusaha mencari alamat rumah korban akirnya diketahui di Kelurahan Cipayung Jaya.

“Ya, sama anggota Bhabinkamtibmas Kelurahan Cipayung Jaya, Aiptu Bambang  telah diantarkan hingga ketemu orang tuanya ,”ujarnya.

Roni Agus Wowor mengaku sebelumnya pihaknya sedikit kesulitan encari alamat rumah bocah itu lantaran saat ditanya masih kebingungan.

“Setelah mengetahui ciri-ciri wilayah yang dikatakan Latif, akhirnya anggota kita suruh segera mencari,”katanya.

Menurut bu Qolbun, anaknya Abdul Latif,8, ini memang kerap sering hilang.

Pengakuan ibunya Latif sudah tiga kali hilang dari rumah. Lantaranya anaknya suka bermain dengan anak-anak sebaya ke tempat jauh.

Sebelumnya, seorang anak laki-laki yang diduga ditelantarkan orang tua hingga hilang berhasil ditemukan sedang menangis di warung kopi Ucok Jalan H. Ahyar Kp. Rawa RT.02/08, Desa Rawa Panjang, Pabuaran, Bojonggede, Kabupaten Bogor Kamis (22/11) dinihari.

Anak tersebut bernama Latif berusia sembilan tahun berhasil ditemukan Ketua RT 02/08, Munasir dengan Ketua RT.03/08, Hasan, di dalam sebuah gang warga sambar menangis.

“Saat ditemukan oleh kami dan warga anaknya terus menangis dan ingin segera diantar pulang ke rumah”katanya.

Munasir bersama Hasan sempat mengantarkan mencari alamat rumah korban di daerah Rawa Sari tidak jauh dari Dipo daerah Pancoran Mas.

Namun setelah dikasih unjuk sama Latif dicek perangkat RT dan RW tidak menemukan.

“Saya mau anterin pulang untuk mencari rumahnya. Namun setelah sampai di lokasi rumah yang ditunjuk korban sudah tidak berpenghuni”katanya.

Sementara itu pengakuan Lutfi anak keempat dari lima bersaudara pasangan ibu Sumiati dan Abdul Kodir ikut bersama ibu setelah ditinggal pisah pernikahan.

Namun saat dicoba mencari olah TKP tidak ada yang mengenal nama kedua orangtuanya tersebut.

Korban ini diajak main sama temennya naik angkot 05 jurusan Depok – Citayam. Namun temennya lebih turun dan Lutfi kebingungan sendiri.