Bulan Ramadhan Bulan Berbagi, PKS Kelurahan Tapos Bagikan Takjil ke Masyarakat

Depoknews, Tapos – Bulan suci Ramadhan adalah bulan berbagi, di setiap kebaikan yang dilakukan akan dibalas oleh Allah SWT dengan balasan yang berlipat ganda. Bulan suci Ramadhan menjadi sarana membangun kepekaan sosial dan membantu sesama muslim.

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ranting/Kelurahan Tapos mengadakan Takjil On the Road yang disingkat dengan TOR. Kegiatan ini didukung oleh pengurus, para kader, dan donatur dari simpatisan PKS.
Acara dilaksanakan sebanyak dua kali yaitu pada hari Jum’at tanggal 7 April dan hari Kamis tanggal 13 April 2023. Lokasi pembagian TOR di jalan raya Tapos tepatnya di depan Gg Boyong. Jumlah paket takjil yang dibagikan kurang lebih sebanyak 130 paket takjil.

“Terima kasih PKS yang sudah berbagi untuk kami pengguna jalan,” demikian ucapan dari pengguna jalan yang menerima takjil.

Demikian juga pengguna jalan lain yang mendoakan “Semoga PKS tambah sukses,” ujarnya sambil berkendara motor dengan pelan dan menepi.

Sementara itu dalam kesempatan yang lain ketua DPRa Tapos memberikan ucapan terima kasih dan dukungannya atas terselenggaranya kegiatan TOR.

“Alhamdulillah…Jazakallahu khairan katsiran atas kerjasama dan usahanya dalam mensukseskan kegiatan TOR di Tapos. Semoga tambah berkah dan semangat dalam mengisi kabaikan dibulan suci Ramadhan.” Demikian ujar Ustadz Madroni, S.Pd.I yang akrab disapa dengan Bang Mad.

(Abd.Rahman)

Published
Categorized as Ragam