Wakil Wali Kota Depok Jadi Pembinan Apel Bersama Kecamatan Limo

Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono saat menjadi pembina apel bersama Kecamatan Limo. (Foto : Diskominfo)

DepokNews – Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono menjadi pembina apel bersama Aparatur Kecamatan Limo, di Halaman Kantor Kelurahan Grogol, Rabu (30/08). Pada kesempatan tersebut dirinya menyampaikan dua pesan penting bagi peserta apel.

Pertama, dirinya menyampaikan agar aparatur kecamatan ataupun kelurahan untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dan meninggalkan budaya buruk. Seperti kantor kelurahan yang kotor dan berantakan.

“Ini saya sampaikan agar mereka paham itu karena ini adalah salah satu misi dibangunnya gedung-gedung baru kelurahan di kecamatan Limo,” ujarnya, Rabu (30/08/23).

Kedua, Bang Imam sapaannya berpesan agar aparatur di Kecamatan Limo bisa menjadi juara. Dengan mempersiapkan kelurahan-kelurahan yang ada menjadi yang terbaik.

“Karena hidup ini adalah lomba apapun semuanya lomba, bukan sandiwara maka persiapkan yang terbaik. Misalnya, stuntingnya rendah, Indeks Pembangunan Masyarakatnya tinggi dan agar kita bisa bisa menjadi yang terbaik se-Indonesia,” tuturnya. 

Sumber : depok.go.id