Didin Warga Pondokcina, Tangkap Ular Sanca Sendirian

Didin seorang warga di Keluraha Pondokcina, Kecamatan Beji berhasil menangkap seekor ular sanca batik dengan panjang sekitar tiga meter.

Didin atau yang biasa disapa Kupra saat ditemui di Pondokcina pada Kamis (19/2) mengatakan saat itu berada di Kebun Belimbing di Kawasan Poncol.

Saat sedang di lokasi kebun, tanpa sengaja dirinya melihat ada yang gerak di alang-alang kebun Belimbing tersebut.

Penasaran dengan gerakan itu, dia pun bergegas menuju sumber suara.

“Kaget benar dia saat di alang alang melihat seekor ular yang sedang berusaha berjalan,”katanya.

Secara perlahan ular tersebut bisa djinakan dengan sendiri.

“Saya berani karena memang tau kalau jenis ular tersebut tidak berbisah. Kalau ular Cobra sih saya mikir juga, kalau nggak ada alat,” ucapnya.

Setelah ditangkap, ular itu selanjutnya dimasukkan ke dalam karung.

Untuk sementara, dirawat oleh salah satu warga.

“Sambil menunggu barang kali ada orang yang berminat membeli,” katanya.

Semenjak banjir yang melanda kawasannya awal 2020, banyak ular dengan berbagai jenis dan ukuran muncul.

“Semenjak banjir aja ular sering muncul, tapi ukurannya kecil dari sekitar 1 meter. Yang pertama tertangkap itu Sanca ini. Ukurannya ini juga paling besar,”katanya.