Ditambah Dian Nufarida, PKS di Pancoran Mas Dapat Tambahan 20 Ribu Suara

DepokNews.id – Dian Nurfarida yang memiliki basis massa pada UMKM dan masyarakat, berkeyakinan bisa meraup 20 ribu suara dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang.

Neng Dian sapaan akrabnya mengaku langsung bergerak cepat setelah dilamar Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Depok.

Neng Dian sudah menyiapkan tiga program dalam menjaga konstituennya untuk memilih, khususnya di kecamatan Pancoranmas.

Program pertama, membangun jiwa wirausaha, mulai dari pendidikan menengah. Kedua, pengembangan kapasitas ekonomi untuk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Pengembangan kapasitas ekonomi untuk UMKM, dari UMKM menjadi pengusaha global.

Dilanjut dengan program ketiga, yakni program inisiasi yang terkait dengan pendidikan, integrasi antara pendidikan, teknologi, dan artifisial intelegen.

“Kami menargetkan setidaknya bisa meraih 20.000 suara di Pancoranmas,” kata dia.

Sebelumnya, Ketua DPD PKS Kota Depok, Imam Budi Hartono mengatakan, Dian Nurfarida sangat memiliki potensi, sehingga harus didukung.

Imam mengatakan, banyak kegiatan-kegiatan sosial keagamaan yang sudah disampaikan kepada masyarakat. Tak hanya itu, kiprahnya juga turut membantu UMKM, program-program yang diberdayakan salah satunya pemberdayaan umat terutama di bidang UMKM perempuan.

“Saya begitu optimis Bu Dian bisa memberikan yang terbaik,” ungkap Imam.

Published
Categorized as Ragam