Kaderisasi Dokter Kecil Dan Kader Jumantik Cilik

DepokNews–UPTD Puskesmas Kecamatan Pancoran Mas Kota Depok telah menyelenggarakan kegiatan “Pelatihan Dokter Kecil dan Kader Jumantik Cilik” pada Sabtu, 21 September 2019 di Ruang Serbaguna RS. Hermina Jl. Siliwangi Kota Depok. Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin tiap tahun Puskesmas. Tetapi sayangnya karena satu dan lain hal, tahun Lalu belum sempat terlaksana.

Pengukuhan Dokter Kecil oleh camat Pancoran Mas

 Dengan maksud untuk kaderisiasi dan menghidupkan dokter kecil di sekolah binaan wilayah kerja Puskesmas, Maka kegiatan ini mengundang seluruh SD/MI wilayah kerja Puskesmas yaitu sebanyak 34 sekolah dengan perwakilan masing-masing sekolah sebanyak 4 anak. Kegiatan ini berisi pembekalan materi kesehatan yang cukup padat, tetapi dikemas dalam suasana sersan ( serius tapi santai ) namun tetap membawa manfaat agar siswa siswi tidak merasa bosan dalam menerima materi. 

Acara dibuka langsung oleh Kepala UPTD Puskesmas Kec. Pancoran Mas drg. Rr. Ambar Hardiani Widjajanti. Dalam sambutannya ia mengatakan, kegiatan tersebut menjadi salah satu upaya mewujudkan lingkungan sekolah yang sehat

“Diharapkan dengan pelatihan ini, dokter kecil menjadi agent of change pembangunan kesehatan di sekolah” ungkapnya.

Kegiatan ini dihadiri oleh Direktur Utama  RS Hermina Depok dr. Lies Nugroho. Dalam sambutannya, ia menyatakan sangat mendukung kegiatan tersebut.

“Saya saya mendukung kegiatan seperti ini karena sangat bermanfaat, terutama bagi anak didik kita atau para siswa,” katanya.

Selain pembekalan materi, dilakukan proses pencairan. Proses pencairan dilakukan menggunakan metode dinamika kelompok, ice breaking, peregangan.  Tujuannya untuk: membangun komitmen belajar agar peserta konsentrasi mengikuti pelatihan. Agar semakin bersemangat, peserta yang berani bertanya atau maju ke depan juga diberi hadiah.

Acara dimulai dengan pre test untuk mengetahui seberapa besar pengetahuan sebelum dilakukan pelatihan dan diakhiri dengan post test. Hasilnya tentu saja hasil post test sangat memuaskan, artinya para peserta memperhatikan materi yang disampaikan. Tak lupa peserta dengan nilai pre test tertinggi, post test tertinggi, serta dengan nilai peningkatan signifikan diberi hadiah sebagai penyemangat.

Di akhir acara, para peserta dilantik dan dikukuhkan sebagai dokter kecil. Tak tanggung-tanggung, pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh Camat Pancoran Mas H. Utang Wardaya, AP., M.Si.

Nathalie Wulan, Guru UKS SD Mardi Yuana, salah satu peserta kegiatan tersebut memberikan apresiasi serta ucapan terima kasih atas terselenggaranya kaderisasi dokter kecil dan jumantik cilik.

 “Terimakasih untuk panitia tim dari Puskesmas dan RS Hermina, sehingga acara pelatihan dokter kecil Berjalan lancar. Anak-anak senang, bertambah pengetahuan. Harapan kami guru UKS, kegiatan ini akan berkelanjutan sehingga akan lebih memantapkan anak-anak dalam pengetahuan tentang tugas-tugasnya.” Ucap Nathalie Wulan.

Hadir dalam kegiatan tersebut sebagai nara sumber antara lain :

  1. dr Dharmaningsih = penyakit menular dan gema cermat (gerakan masyarakat cerdas menggunakan obat) , pencegahan & penanggulangan penyakit.
  2. drg Ihyani = kesehatan gigi & mulut & PHBS
  3. Karni sembadawati, nutrisionis (ahli gizi) tentang pola makan sehat, pola umum gizi seimbang,
  4. Pia, am.keb sbg bidan tentang tumbuh kembang anak, NAPZA , P3K, imunisasi.
  5. Ecih, amKL sbg sanitarian yg menjelaskan tentang alur kerja jumantik cilik

Published
Categorized as Metro Depok