DPUPR Depok Angkut Sampah di Kali Cikumpa Jalan Pertanian

Kondisi Kali Cikumpa Jalan Pertanian RT 04 RW 05 Kelurahan Tirtajaya, Kecamatan Sukmajaya, sebelum dan sesudah pembersihan oleh Satgas DPUPR Kota Depok, Senin (06/11/23). (Foto:Dok.DPUPR)

DepokNews – Satuan Tugas (Satgas) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok melakukan pengangkutan sampah yang terbawa arus di Kali Cikumpa Jalan Pertanian RT 04 RW 05 Kelurahan Tirtajaya, Kecamatan Sukmajaya selama dua hari berturut-turut.

Sampah tersangkut di bawah jembatan dan menumpuk sehingga menutup aliran kali akibat terbawa arus saat hujan, Sabtu (04/11/23).

“Air kali sempat meluap dan turun ke jalan ketika hujan deras yang terjadi Sabtu malam. Untuk itu, dari Minggu (05/11/23) hingga hari ini kami kerahkan satgas untuk melakukan pengangkatan sampah,” ujar Kepala DPUPR Kota Depok Citra Indah Yulianty, Senin (06/11/23).

Dikatakannya, sampah terbawa arus dari hulu hingga hilir dan tersangkut di jembatan Jalani Pertanian.

Selain sampah plastik, botol dan sterofoam, DPUPR juga mengevakuasi batang pohon yang ikut tersangkut dengan menggunakan gergaji mesin.

“Hari pertama kami angkat sampahnya secara manual, setelah itu dilanjut hari ini dengan mengevakuasi batang pohon. Ini juga menjadi salah satu penyebab tersendatnya aliran kali, karena batang pohon cukup besar dan melintang,” ungkapnya.

“Kami meminta masyarakat untuk melapor jika ada potensi longsor atau pun banjir di wilayah masing-masing,” ujarnya.

“Laporan bisa ditujukan ke Kantor Dinas PUPR yang berada di Jalan Raya Bogor KM 34,5, maupun via twitter dan instagram di @DinasPUPR. Nanti tim kami yang akan mengecek dan menindaklanjuti,” tutupnya.

Sumber : depok.go.id