Ketua TP PKK Depok Gencar Sosialisasikan Bahaya Virus Korona

Ketua FKDS Depok, Elly Farida (Foto: Mia Nala Dini-DepokNews)

DepokNews- Mewaspadai virus corona atau covid-19, yang menjadi pandemic di Kota Depok, Ketua TP PKK Kota Depok Elly Farida tidak bosa mengingatkan untuk menjaga pola hidup sehat.

Paling utama adalah menerapkan PHBS, baik untuk diri sendiri maupun lingkungan. Sesuai ajuran dari pemerintah, saat ini warga yang keluar rumah pun diminta untuk tetap menggunakan masker.

Cuci tangan yang bersih menggunakan sabun, jika mendesak bisa gunakan handsanitiser, atau pembersih tangan. Menjaga pola makan yang sehat, mengutamakan sayur dan buah-buahan.

Elly Farida yang tergabung dalam tim Dinas Kesehatan Depok dalam upaya pencegahan virus korona ini, juga sudah melakukan langkah berkala dan menerus untuk mengimbau hal tersebut. Baik lewat media sosial, atau pun secara langsung ke masyarakat.

“Saya memiliki sosial media, dan saya berusaha untuk mengimbau perilaku hidup bersih. Juga informasi pencegahan virus korona,” kata Bunda Elly sapaannya.

Selain itu, dirinya terbantu dengan kinerja PKK di 11 kecamatan yang ada di Depok. Melakukan meeting dengan teknologi online, dirasanya sangat efektif ditengah physical distancing saat ini.

“Kami melakukan meeting secara online dengan para ketua Tim PKK yang disebarkan secara masif ke kader sampai ke tingkat RT,” tandasnya.(mia)