Perlu Anda Ketahui, Sifat Dermawan Memiliki Banyak Manfaat Kesehatan

Allah melipatgandakan pahala orang yang melakukan sedekah. Allah Subhanallahu wa Ta’ala berfirman: “Sesungguhnya orang yang bersedekah baik laki-laki maupun perempuan dan meminjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, niscaya akan dilipat-gandakan (ganjarannya) kepada mereka; dan bagi mereka pahala yang banyak.” (QS. Al-Hadid: 18)

Allah sangat mencintai bagi hamba-hambanya yang gemar berbagi, bersedekah dengan niat hanya karena Allah semata. Jadi seorang yang dermawan bisa dilakukan mulai dari hal yang sangat sederhana. Misalnya, perbaiki lagi niat kita jika ingin berbuat dermawan.

Kita harus memiliki niat yang jelas tenatang apa dan mengapa kita melakukan suatu kedermawanan. Setiap kali kita melakukan kedermawanan cobalah untuk periksa kembali apa saja dampak positif yang diterima dalam hidup, baik diri sendiri maupun orang lain. Ketika hal yang kita lakukan itu berdampak positif, maka kita sendiri juga akan merasakan kebahagiaan.

Abu Hurairah r.a. berkata: Rasulullah saw. Bersabda: tiap-tiap para hamba Allah menempuh waktu paginya tentulah ada dua malaikat yang turun berdoa, yang satu berdoa: Ya Allah berilah ganti (balasan yang berlipat) pada orang yang suka memberi (dermawan), yang kedua berdoa: Ya Allah berilah pada orang yang kikir itu kehancuran kemusnahan (pada hartanya). (HR. Bukhari Muslim)

Mempunyai sifat dermawan tidak akan membuat seseorang jatuh miskin, justru kebiasaan berbagi memiliki beberapa manfaat tidak hanya membahagiakan orang lain, namun ada pula manfaat kesehatan yang bisa di dapat dari seseorang yang memiliki sifat dermawan diantaranya sebagai berikut:

Membuat diri sendiri bahagia

Tidak hanya membuat orang lain bahagia, memiliki sifat dermawan juga dapat membuat diri sendiri bahagia. Dalam penelitian yang dilakukan oleh University of Missouri dan University California menunjukan bahwa orang-orang yang suka memberi (dermawan) cenderung lebih bahagia.

Menurunkan tekanan darah

Membantu teman-teman dan keluarga bisa menjadi salah satu cara untuk meningkatkan kesehatan jantung Anda. Mereka yang senang memberikan sesuatu kepada orang lain akan menerima dukungan sosial sebagai balasannya dan hal tersebut dapat menurunkan tekanan darah Anda.

Mengurangi stres

Salah satu manfaat lainnya memiliki sifat yang dermawan ialah terhindar/bebas dari stres. Menurut hasil penelitian dari John Hopkins University, orang yang suka memberi (beramal) dan suka melakukan kegiatan secara sukarela memiliki risiko yang lebih rendah terkena stres.

Dapat menyembuhkan penyakit

Abdullah Ibn Mubarak lututnya bisul selama 7 tahun tidak sembuh-sembuh. Setiap kali mau kering, basah lagi, luka lagi. Maka, dia bertanya kepada Hasan Al-Basri, Abdullah Ibn Mubarak mengatakan: “saya terkena penyakit ini, apa saran Anda?” kata Hasan al-Basri: “saya sarankan kau cari tempat muslimin yang membutuhkan air maka sedekahlah agar air itu dipakai banyak orang. Maka, dia datang ke suatu kampung, gali sumur, lalu dipakai orang-orang. Subhanallah sembuh penyakitnya.

 Ditulis oleh Resti Fauziah (STEI SEBI)

Published
Categorized as Hikmah