Tampung Masukan Masyarakat, Mahfudz Abdurrahman Adakan Kegiatan Serap Aspirasi Rakyat

DepokNews–Anggota Komisi V DPR RI Fraksi PKS yang membidangi Infrastruktur, Perhubungan & Pembangunan Desa Tertinggal  H. Mahfudz Abdurrahman S.Sos pada  Selasa (27/1/2018) melaksanakan kegiatan “Serap Aspirasi Rakyat”  bersama warga RW 17 Kel Tugu Cimanggis Depok di   Arena Olah Raga Perumahan Pondok Mandala 2 Tugu Cimanggis

Dalam kata sambutannya,  Mahfudz Abdurrohman, yang berasal dari Dapil  Kota Depok-Bekasi, mengucapkan terima kasih kepada warga RW 17 Kel Tugu Kecamatan Cimanggis Kota Depok, yang telah berkenan memenuhi undangan dan menghadiri kegiatan serap aspirasi ini.

Adapun maksud dan tujuan dilaksanakan kegiatan serap aspirasi ini adalah untuk memperoleh masukan-masukan, serta menyerap dan menjaring aspirasi masyarakat di masing-masing daerah pemilihan, untuk selanjutnya diteruskan kepada fihak eksekutif.

Beliau menyampaikan bahwa selama ini hal-hal yg sdh diperjuangkan utk Kota Depok antara lain:

1. Revitalisasi Setu Sawangan

2. Menginisiasi Kunjungan Kerja Spesifik Komisi V DPR RI untuk meninjau Program-Program Pusat yang ada di Kota Depok

3. Melanjutkan Pembangunan Terminal Jatijajar (multi years)

4. Pembangunan Jembatan Gantung, menghubungkan Kota Depok dengan Kab Bogor.

5. Mendorong Pemerintah Pusat utk mempersiapkan antisipasi adanya Tol-Tol baru yg melintasi Kota Depok, kaitan dengan kesiapan kapasitas jalan dengan penambahan volume kendaraan.

“Kami berharap do’anya agar dapat bekerja dengan maksimal, dan semoga pembangunan-pembangunan yang berada di tingkat provinsi, maupun kota-kota di wilayah dapilnya dapat berjalan dengan baik dan akan terlihat kemajuannya”katanya

Moment Serap Aspirasi Rakyat ini momen silaturahim dengan pengurus dan perangkat Bpk Lurah Tugu dan perangkat Dan pengurus RT dan RW 17,  dengan adanya kegiatan ini semoga terus terjalin keharmonisan antara wakil rakyat dengan masyarakatnya dan dapat terwujudnya sebuah kota yang berkemajuan dan pada kesempatan ini juga diadakan layanan kesehatan dan pemberian bingkisan pada warga perangkat pelayan masyarakat.

Kegiatan ini juga dihadiri olehLurah Tugu  Abdul Mutolib Mpd, Ketua RW Kus Mulyadi dan para Ketua RT yang ada di RW 17,ketua PKK RW 17  Veronica dan ketua PKK RT ,ketua MT  Hj Maisyaroh,Hj Endang Hidayat, Hj Uun, Ketua Posyandu dan tim, Ketua Posbindu dan tim dan Ketua Ramah Anak dan tim juga Ketua DPRa PKS Tugu  Asep Irawan dan Ketua DPC PKS Cimanggis  Heridianto.

Sri Rahayu selaku Ketua Panitia menjelaskan bahwa, acara ini merupakan wujud tanggung jawab Aleg kepada konstituen, sebagaimana diatur dalam Undang-undang. Acara ini bukan kampanye.

“Sebagai warga negara kita memiliki hak sekaligus kewajiban untuk memilih wakil-wakil kita di lembaga legislatif, pribadi-pribadi yang relijius, sebab kita adalah bangsa yang berketuhanan yang Maha Esa. Agar berbagai produk legislasi berkorelasi positif dengan kebutuhan rakyat dan tidak sebaliknya,” kata Sri Rahayu.

Menurut Sri Rahayu, saat ini, ada beberapa RUU yang sedang dibahas yang berpotensi destruktif terhadap kehidupan masyarakat sehari-hari. Misal RUU Penghapusan Kekerasan Seksual. Misal, dalam RUU tersebut diberi koridor secara implisit untuk bebasnya perilaku seksual menyimpang berkembang secara leluasa, karena barang siapa yang melarang praktek tersebut dianggap sebagai pelaku tindak pidana kekerasan seksual.

Karena itu, di Pemilu 17 April 2019 nanti, kita semua wajib memilih dengan penuh kesadaran dan tanggung jawab untuk Indonesia yang lebih baik.