Tasyakuran ke 3, PokdarKamtibmas Sub Sektor Kalibaru Depok Santuni Anak Yatim

DepokNews–Dalam rangka Tasyakuran ke tiga Kelompok Sadar Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Pokdarkamtibmas) Sub Sektor Kalibaru, Kecamatan Cilodong mensatuni anak yatim

Ketua Sub Sektor Kalibaru Burhanudin atau yang biasa sapa Abuy didampingi Wakil Ketua Heru pada Selasa (18/2) mengatakan di kegiatan Tasyakuran pihaknya memberikan santunan anak yatim.

Saat ini anggota Pokdarkamtibmas 72 yang berjumlah 83 Personil yang ada sekarang agar selalu aktif dan eksis dalam menjaga kamtibmas khusus dilingkungan wilayah Kalibaru.

Tidak hanya melakukan penjagaan jajaran anggotanya juga melakukan patroli bersama ke wilayah seperti Setu Cilodong salah satu titik yg sering di patroli terutama pada malam Minggu.

Lokasi lainnya jalan Raya Abdul Gani, Kavling BRI dan lokasi lainnya.

Kegiatan patroli bersama sebagai langkah membantu anggota Kepolisian untuk menciptakan wilayah Kalibaru yang aman, nyaman dan kondusif serta mencegah terjadinya aksi kriminalitas.

Karena Pokdar kepanjangan tangan dari Bhabinkamtibmas kepolisian diwilayah Kelurahan Kalibaru.

“Kami rasa tanggung jawab masalah Kamtibmas bukan hanya tanggung jawab dari Kepolisian, tapi kami Pokdarkamtibmas juga memiliki rasa tanggung jawab dalam menjaga keamanan dari gangguan aksi krminalitas,” katanya.

Pokdarkamtibmas menjadi tupoksi membantu kegiatan POLRI dalam keamanan dan ketertiban di masyarakat Dan Bimas Kalibaru dibawah wilayah Polsek Sukmajaya.

Wakil Wali Kota Depok Pradi Supriatna menghadiri acara Tasyakuran Pokdarkamtibmas Subsektor Kalibaru
dalam sambutannya menyampaikan tentang manfaat dari diadakannya kegiatan ini yang menjadi salah satu media untuk saling berinteraksi dalam bersama – sama.

“Ini bisa menjadi contoh bagi Pokdarkamtibmas dari sektor lain dalam berbagi informasi guna menyelesaikan masalah keamanan yang timbul di masyarakat,” ujarnya.

Pokdarkamtibmas diharapkan bisa bersama – sama dengan masyarakat untuk membantu pemerintah dalam memberikan lingkungan yang aman bagi masyarakat.

“Bantu pantau kegiatan masyarakat, dan laporkan kalau menemukan hal – hal yang mencurigakan,”katanya.

Faktor keamanan menjadi yang utama dalam menjalani kehidupan bermasyarakat.

Selain itu, Pradi juga mengharapkan agar anggota Pokdarkamtibmas bisa menjadi agen bagi Pemda untuk menumbuhkan rasa kesadaran akan pentingnya menjaga keamanan dalam kehidupan bermasyarakat.

“Kasih contoh yang baik dan sampaikan tentang pentingnya menjaga keamanan,”

“Dan juga informasikan tentang bahaya penyalahgunaan narkoba, supaya masyarakat bisa menjauhinya,”katanya.