Disporyata Depok Akan Sediakan Sarana Olahraga dan Edukasi di Kolong Flyover ARH

Kepala Disporyata Kota Depok Dadan Rustandi saat meninjau proses pembangunan fasilitas olahraga di kolong flyover ARH. (Foto: Istimewa).

DepokNews – Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan, dan Pariwisata (Disporyata) Kota Depok melakukan penataan dengan melengkapi sederet fasilitas di sisi barat bawah (kolong) jembatan layang atau flyover Arif Rahman Hakim (ARH). Fasilitas yang nantinya tersedia di antaranya, taman lalu lintas, gym outdoor dan kantin, lapangan basket 3 on 3, lapangan futsal, serta taman selfie. Kepala Disporyata… Continue reading Disporyata Depok Akan Sediakan Sarana Olahraga dan Edukasi di Kolong Flyover ARH

Pelajar di Depok Berkesempatan Jadi Ajudan Wakil Wali Kota Selama Sepekan

Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono (IBH) berbincang dengan sejumlah pelajar pada Pelantikan Pengurus FKPD di aula Kecamatan Tapos, Rabu (05/01/21). (Foto : Diskominfo)

DepokNews – Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono (IBH) membuka kesempatan kepada pelajar SMA/SMK se-Kota Depok untuk menjadi ajudannya selama sepekan. Program Sepekan Menjadi Ajudan Wakil Wali Kota ini akan dilaksanakan pada tahun ini. Menurut IBH, program ini dapat memberikan kesempatan serta pengalaman kepada para pelajar di Kota Depok untuk bekerja di pemerintahan, khususnya… Continue reading Pelajar di Depok Berkesempatan Jadi Ajudan Wakil Wali Kota Selama Sepekan

Membanggakan! Amal Mulia Raih Dua Prestasi Tingkat Kota Depok

DepokNews – Yayasan Amal Mulia menyabet dua prestasi membanggakan di tingkat Kota Depok. Prestasi yang diraih tersebut adalah juara III Lomba Sekolah Ramah Anak (SRA) Tingkat Kota Depok oleh SDIT Amal Mulia dan Sekolah Terbaik Kategori RA Bersih, Indah, Nyaman, dan Komite RA Terbaik tingkat Kota Depok oleh RA Amal Mulia. Berkaitan dengan prestasi tersebut,… Continue reading Membanggakan! Amal Mulia Raih Dua Prestasi Tingkat Kota Depok

Published
Categorized as Ragam

Wakil Presiden Resmikan 6 Rumah Ibadah di Universitas Pancasila

DepokNews–Wakil Presiden Ma’ruf Amin meresmikan enam rumah ibadah dalam lingkungan kampus Universitas Pancasila (UP) Jakarta. Keenam rumah ibadah itu adalah Masjid At Taqwa, Gereja Protestan Grha Layanan Kristen, Gereja Katolik Santo Petrus, Vihara Damma Sasana, Pura Widya Santika dan Kelenteng Kebajikan Agung. Keenam rumah ibadah itu berada berdampingan di area kampus. Wapres mengapresiasi pendirina enam… Continue reading Wakil Presiden Resmikan 6 Rumah Ibadah di Universitas Pancasila

Published
Categorized as Ragam

UPKK PKS Sawangan Lama Adakan Tukar Mijel Dengan Sembako di Akhir Tahun 2021

DepokNews – UPKK PKS Sawangan Lama terus berupaya untuk memberikan manfaat kepada masyarakat, di akhir tahun 2021, UPKK PKS Sawangan mengadakan kegiatan Penukaran Minyak Jelantah (Mijel) dengan sembako bertempat di RT 01 RW 01. “UPKK PKS Sawangan mengadakan kegiatan penukaran mijel dengan sembako berupa minyak baru, gula dan kecap,” ujar panitia melalui akun instagram @pks_sawangan,… Continue reading UPKK PKS Sawangan Lama Adakan Tukar Mijel Dengan Sembako di Akhir Tahun 2021

Published
Categorized as Ragam

Depok Siap Laksanakan PTM 100 Persen

Wali Kota Depok, Mohammad Idris. (Foto: Diskominfo).

DepokNews – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok memastikan akan melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) 100 persen pada semester dua ini. Keputusan tersebut diambil berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) 4 Menteri tertanggal 21 Desember 2021 Nomor 05/KB/2021, Nomor 1347 Tahun 2021, Nomor HK.01.08/MENKES/6678/2021, dan Nomor 443-5847 Tahun 2021 tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran di Masa Pandemi Covid-19. “Siap… Continue reading Depok Siap Laksanakan PTM 100 Persen

Per 3 Januari Kasus Positif Covid-19 di Depok Tercatat 1, Meninggal Nihil

Data perkembangan kasus Covid-19 di Kota Depok per 3 Januari 2022. (Foto: istimewa).

DepokNews – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok kembali memperbarui data perkembangan kasus Covid-19 di Kota Depok. Berdasarkan data yang dirilis per tanggal 3 Januari 2022, terjadi penurunan yang signifikan pada kasus konfirmasi positif. Pada hari ini terdapat 1 penambahan kasus konfirmasi positif. Dengan demikian, totalnya menjadi 105.891 kasus. Sementara itu, pasien sembuh tidak ada penambahan, sehingga… Continue reading Per 3 Januari Kasus Positif Covid-19 di Depok Tercatat 1, Meninggal Nihil

Wali Kota Depok Serahkan Sertifikat Tanah Terminal Jatijajar ke Kemenhub

Wali Kota Depok, Mohammad Idris, saat menyerahkan sertifikat tanah Terminal Penumpang tipe A Jatijajar, kepada Direktur Prasarana di Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek, Kemenhub, Jumardi, saat apel pagi, di lapangan apel Balai Kota, Senin (03/01/22). (Foto: Diskominfo)

DepokNews – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok hari ini menyerahkan sertifikat tanah Terminal Penumpang Tipe A Jatijajar kepada Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Republik Indonesia. Penyerahan sertifikat dilakukan oleh Wali Kota Depok, Mohammad Idris kepada Direktur Prasarana di Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek, Kemenhub, Jumardi. “Ini administrasi saja, sebenarnya penyerahan kan sudah kita lakukan dan sudah beroperasi, sejak tahun… Continue reading Wali Kota Depok Serahkan Sertifikat Tanah Terminal Jatijajar ke Kemenhub

Penataan Trotoar Margonda Segmen I Selesai Dikerjakan

Trotor Segmen I yang dibangun Pemerintah Kota (Pemkot) Depok di sepanjang Jalan Margonda Raya. (Foto: Diskominfo).

DepokNews – Penataan trotoar segmen I yang telah selesai dikerjakan Pemerintah Kota (Pemkot) Depok di sepanjang Jalan Margonda Raya, ramah bagi disabilitas. Pasalnya, trotoar yang dibangun ini tingginya hanya 14 cm dari permukaan jalan sehingga memudahkan bagi mereka yang menggunakan kursi roda. “Ya, kami membangun trotoar juga melihat dari beberapa aspek. Salah satunya, harus ramah… Continue reading Penataan Trotoar Margonda Segmen I Selesai Dikerjakan

Sepanjang Tahun 2021, Pemkot Depok Pasang 10.696 Lampu PJU

Personel Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Depok sedang melakukan perawatan lampu PJU. (Foto:Istimewa)

DepokNews – Sepanjang tahun 2021, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Depok telah memasang sebanyak 10.696 lampu Penerangan Jalan Umum (PJU). Lampu PJU ini tersebar pada Jalan Protokol di 11 kecamatan se-Kota Depok.  Kepala Dishub Kota Depok, Eko Herwiyanto mengatakan, tahun 2020, lampu PJU yang terpasang di Kota Depok sebanyak 10.696 lampu PJU.  “Berdasarkan kajian, Kota Depok membutuhkan… Continue reading Sepanjang Tahun 2021, Pemkot Depok Pasang 10.696 Lampu PJU

Penataan Trotoar Segmen I di Jalan Margonda Selesai Dikerjakan

Trotoar yang telah selesai dibangun di sepanjang Jalan Margonda Raya. (Foto: JD 01/Diskominfo).

DepokNews – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok telah merampungkan penataan trotoar Segmen I di Jalan Margonda Raya. Adapun panjang trotoar yang dibangun mencapai 700 meter. “Alhamdulillah, pekerjaan yang berlangsung sejak 9 November sampai dengan 27 Desember 2021, rampung tepat waktu. Panjang trotoar yang berhasil dibangun yaitu… Continue reading Penataan Trotoar Segmen I di Jalan Margonda Selesai Dikerjakan

Tim Kemenangan Ash Shiddiq Minta DPD KNPI Jabar Tinjau Hasil Verifikasi Musda DPD KNPI Depok

DepokNews – Musyawarah Daerah (Musda) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Depok IX yang berlangsung di Wisma Kinasih, Kecamatan Tapos, Depok pada Selasa (21/12/2021) lalu dan berlangsung ricuh lantaran pimpinan sidang dinilai tidak aspiratif terhadap intrupsi peserta Musda dan menabrak AD/ART serta tata tertib. Calon Ketua Umum KNPI Kota Depok Ash Shiddiq mengatakan, pesta Demokrasi… Continue reading Tim Kemenangan Ash Shiddiq Minta DPD KNPI Jabar Tinjau Hasil Verifikasi Musda DPD KNPI Depok

103.878 Anak Usia 6-11 Tahun di Depok Sudah Vaksinasi Dosis Pertama

https://depoknews.id/alun-alun-dan-taman-kelurahan-ditutup-hingga-2-januari-2022/

DepokNews – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok menyebutkan vaksinasi anak usia 6-11 tahun untuk dosis pertama sudah mencapai 103.878 anak atau tercapai 52,54 persen dari target sasaran sebanyak 197.714 anak di Depok. Data tersebut dihimpun berdasarkan realisasi program Vaksinasi Covid-19 di Kota Depok, per 29 Desember 2021 pukul 20.00 WIB. Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota… Continue reading 103.878 Anak Usia 6-11 Tahun di Depok Sudah Vaksinasi Dosis Pertama